×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Jumbo Raih 6 juta Penonton, Ini Daftar Terbaru Film Indonesia Terlaris

April 23, 2025 Last Updated 2025-04-23T06:23:13Z


Film animasi Indonesia "Jumbo" berhasil meraih lebih dari enam juta penonton sejak tayang perdana pada 31 Maret 2025 lalu. Kabar ini diunggah oleh akun resmi @jumbofilm_id melalui laman Instagram pada Selasa (21/04) siang. 


Angka ini menjadikan "Jumbo" kembali melesat setelah menempati 10 besar film Indonesia terlaris sepanjang masa pada pekan lalu. Film "Jumbo" kini berada di peringkat keenam dengan enam juta penonton. 


Film "Jumbo" mampu menggeser "Miracle in Cell No. 7" (2022), "Vina: Sebelum 7 Hari" (2024), "Dilan 1991" (2019), dan "Sewu Dino" (2023). Film animasi karya Visinema ini juga membuat "Kang Mak from Pee Mak" (2024) harus terdepak dari posisi 10 besar dengan capaian 4.860.565 penonton.


Melansir laman Cinepoint, berikut daftar terbaru film Indonesia terlaris sepanjang masa.


1. KKN di Desa Penari (2022)


Film horor KKN di Desa Penari memegang rekor sebagai film Indonesia terlaris sepanjang masa selama tayang di bioskop. Film yang diadaptasi dari sebuah utas yang viral di media sosial itu mencetak 10 juta penonton.


KKN di Desa Penari bercerita tentang perjalanan mistis sekelompok mahasiswa yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Penari. Tugas kampus itu berujung pengalaman mengerikan dan berakhir tragis bagi para peserta KKN.


2. Agak Laen (2024)


Film horor komedi ini mendapatkan 9,1 juta penonton sejak dirilis 1 Februari 2024 lalu. Film Agak Laen engisahkan perjalanan empat sahabat mendapat cuan besar usai membangun rumah hantu di pasar malam. 


Namun, rumah hantu itu menyimpan masalah karena menjadi TKP kematian seorang anggota DPR. Di luar dugaan, arwah si korban malah gentayangan dan membuat rumah hantunya jadi seram dan ramai pengunjung. 


Ketika polisi mulai menyelidiki, mereka terpaksa melakukan berbagai persekongkolan konyol untuk menutupi kejadian sebenarnya.


3. Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 (2016)


Film adaptasi dari serial lawas Warkop DKI ini menempati posisi ketiga film terlaris sepanjang masa dengan 6,8 juta penonton. Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 mengisahkan lika-liku tiga petugas keamanan CHIIPS bernama Dono, Kasino, dan Indro. 


Mereka harus menjaga keamanan warga meski kerap membuat jengkel atasan mereka.


4. Pengabdi Setan 2: Communion (2022)


Pengabdi Setan 2: Communion merupakan sekuel dari film Pengabdi Setan (2017). Film karya sutradara Joko Anwar ini mencetak 6,3 juta penonton sekaligus menjadi film terlarisnya.


Film Pengabdi Setan 2: Communion melanjutkan perjalanan Rini Suwono bersama ayah dan adik-adiknya yang pindah ke sebuah rusun. Namun, teror dari hantu dan Ibu alias Mawarni Suwono ternyata masih menjadi ancaman bagi keluarga Suwono.


5. Dilan 1990 (2018)


Dilan 1990 menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa selanjutnya. Film yang dibintangi Iqbal Ramadhan ini meraih 6,3 juta penonton.


Film ini sekaligus menjadi rilisan terlaris dari waralaba Dilan. Film adaptasi novel Pidi Baiq itu mengisahkan seorang pelajar SMA bernama Dilan yang jatuh hati dengan Milea.


Perasaan itu membuat Dilan berusaha keras mencuri hati Milea, meski di sisi lain ia juga mengemban tugas sebagai panglima geng motor.


6. Jumbo (2025)


Film Jumbo menceritakan petualangan Don, seorang anak laki-laki yang berusaha membuat pertunjukan buku dongeng peninggalan kedua orang tuanya. Sayangnya, ada yang mengejek dan meremehkan mimpi Don.


Untungnya, Don selalu punya Oma, dan sahabatnya yang bernama Nurman dan Mae yang selalu menemaninya. Mereka pun bertemu dengan Meri, anak perempuan dari dunia lain yang berusaha untuk mencari kedua orang tuanya.


7. Miracle in Cell No. 7 (2022)


Miracle in Cell No. 7 mengumpulkan 5,8 juta penonton selama rilis di bioskop. Film ini merupakan hasil remake film asal Korea Selatan dengan judul yang sama.


Film drama keluarga itu mengisahkan seorang penjual balon sekaligus penyandang disabilitas bernama Dodo. Ia harus menjalani kehidupan di penjara meski tidak melakukan kesalahan.


8. Vina: Sebelum 7 Hari (2024)


Film Vina: Sebelum 7 Hari menjadi film berhasil menjadi film Indonesia terlaris dengan jumlah penonton sebanyak 5,8 juta penonton. Disutradarai oleh Anggy Umbara, Vina: Sebelum 7 Hari merupakan adaptasi dari kisah nyata Pembunuhan Vina Cirebon pada 2016.


Film ini berkisah tentang jenazah Almarhumah Vina yang ditemukan di flyover Cirebon dianggap mengalami kecelakaan motor tunggal. Nenek Vina merasa curiga karena tubuh Vina remuk tak wajar, namun tak punya cukup bukti untuk menolak berita acara. 


Vina merasuki tubuh sahabatnya Linda, Ia hanya punya waktu sebelum 7 hari usai kematiannya untuk mengungkap kebenaran yang menyakitkan.


9. Dilan 1991 (2019)


Dilan 1991 juga menjadi salah satu film Indonesia terlaris sepanjang masa. Film ini mencetak 5,2 juta penonton selama tayang di bioskop.


Dilan 1991 mengisahkan hubungan Dilan dan Milea setelah resmi berpacaran. Hubungan itu menghadapi banyak ujian, terutama karena Dilan yang kerap berkelahi hingga terancam dikeluarkan dari sekolah.


10. Sewu Dino (2023)


Film Indonesia terlaris sepanjang masa selanjutnya adalah Sewu Dino. Film horor yang diadaptasi dari utas yang populer di media sosial ini mendapatkan 4,8 juta penonton.


Capaian itu pun membuat Sewu Dino menjadi film Indonesia terlaris pada 2023. Film horor Sewu Dino mengisahkan kutukan santet sewu dino yang dihadapi Sri Rahayu ketika ia bekerja menjadi pembantu keluarga Atmojo.


Ia terpilih untuk pekerjaan itu karena lahir pada Jumat Kliwon.

×