Manchester United (MU) menambah penderitaan juara bertahan Liga Primer Inggris Manchester City lewat kemenangan comeback dramatis dalam laga derby Manchester. MU menang 2-1 di STadion Etihad lewag gol-gol pada menit akhir yang dicetak oleh Bruno Fernandes dan pemain Muslim Amad Diallo pada Senin (16/12/2024) dini hari WIB.
Derbi Manchester pertama Ruben Amorim sepertinya akan berakhir dengan kekalahan ketiga secara beruntun di liga setelah sundulan Josko Gvardiol membawa City unggul. Namun pemain Muslim MU asal Pantai Gading, Diallo, membalikkan keadaan dengan cara yang memukau.
Diallo dilanggar oleh pemain City, Matheus Nunes, setelah menerima umpan back pass yang buruk dari pemain yang sama. Fernandes berhasil mengeksekusi tendangan penalti pada menit ke-88 untuk menyamakan skor.
City hampir tidak dapat mengatasi keterkejutan tersebut ketika beberapa detik kemudian pertandingan ini menjadi “Derby Diallo” saat ia membuat para penggemar tim tamu terdiam dengan sebuah gol yang luar biasa dari sudut sempit.
Penurunan performa yang mengkhawatirkan dari sang juara bertahan semakin menjadi mimpi buruk sebelum Natal bagi anak asuh Pep Guardiola. City telah kalah dalam delapan dari 11 pertandingan terakhir di semua kompetisi, dan hanya mampu meraih satu kemenangan.
Mereka berada di peringkat lima klasemen dengan 27 poin dari 16 pertandingan, tertinggal sembilan poin dari sang pemuncak klasemen, Liverpool, yang telah memainkan satu pertandingan lebih banyak.
United tetap berada di papan bawah dengan 22 poin, tapi berharap kemenangan mereka di Etihad Stadium akan memicu kenaikan ke papan atas klasemen selama periode akhir tahun.
Fernandes bernapas lega setelah pertandingan, setelah melewatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan sesaat sebelum Diallo mencetak gol untuk kemenangan menakjubkan MU.
“Dia bermain dengan baik, dia telah melakukan hal-hal hebat, saya pikir masih banyak hal yang akan datang darinya... Ketika dia seperti ini, dia tak terhentikan,” kata gelandang asal Portugal itu memuji Diallo.
City bahkan tidak melepaskan satu pun tembakan ke arah gawang di babak kedua saat mereka terlihat hampir tidak bisa dikenali dari tim yang telah memenangkan empat gelar juara Liga Primer secara beruntun.
Gelandang Bernardo Silva tidak berusaha untuk menutupi kekalahan yang memilukan ini.
“Kami benar-benar pantas menerima apa yang terjadi,” katanya kepada Sky Sports. “Pada menit 87 dalam sebuah derby dan Anda unggul 1-0 dan mendapatkan tendangan sudut dan bola berakhir dengan penalti untuk mereka, jika Anda membuat keputusan bodoh seperti ini, Anda pantas membayarnya.”
Kedua tim tidak memulai pertandingan dengan baik setelah hasil buruk belakangan ini dan United tidak memiliki satu pun tendangan tepat sasaran sebelum turun minum.
Amorim yang sejak awal tak memasukkan Marcus Rashford dan Alejandro Garnacho ke dalam skuadnya untuk laga tersebyt kemudian terpaksa melakukan pergantian pemain saat Mason Mount tertatih-tatih keluar lapangan di menit ke-14 untuk digantikan oleh Kobbie Mainoo.
Butuh waktu 20 menit bagi City untuk melepaskan tendangan ke arah gawang saat sepakan setengah voli Phil Foden melebar. Dedangkan di sisi lain, Diallo melepaskan tendangan yang membentur tiang gawang tapi masih dalam posisi offside.
Para pendukung City mulai gelisah, tapi tensi pertandingan meninggi di dalam stadion pada menit ke-36 ketika, dari sebuah tendangan sudut pendek, umpan silang De Bruyne terdefleksi dan jatuh ke depan Gvardiol untuk melakukan sundulan yang melewati Andre Onana.
Ini merupakan gol kedelapan ke gawang United yang tercipta dari sepak pojok musim ini, jumlah yang hanya disamai oleh Wolverhampton Wanderers.
Emosi semakin memuncak setelahnya saat pemain City, Kyle Walker dan Rasmus Hojland, saling bertabrakan dan Walker terjatuh secara teatrikal ke tanah, membuat kedua pemain tersebut mendapatkan kartu kuning setelah sebuah pertengkaran yang melibatkan beberapa pemain lainnya.
City tampil lebih tenang setelah jeda, tapi tetap terlihat akan meraih poin, khususnya setelah Fernandes membuang sebuah kesempatan emas setelah mendapat umpan terobosan.
Namun City runtuh di ketika umpan balik buruk dari Nunes berhasil direbut oleh Diallo dan Nunes berusaha keras untuk menebus kesalahannya, tapi justru hanya membuat Diallo terjatuh.
Fernandes berhasil mengeksekusi penalti, namun hal yang lebih buruk masih akan terjadi bagi tuan rumah saat Diallo berlari kencang, dengan cerdik menggocek bola melewati kiper Ederson dan kemudian melepaskan tendangan yang membelah dua pemain bertahan sebelum masuk ke dalam gawang.
“Babak kedua, kami menekan dengan baik, kami ingin menang, ini adalah derby... kami menunjukkan hari ini bahwa kami dapat memenangkan setiap pertandingan dan kami sangat senang bisa menang hari ini,” kata Diallo. “Saya ingin berterima kasih kepada Tuhan untuk ini. Mari kita nikmati hari ini dan fokus pada pertandingan berikutnya.”