Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

5 Manfaat Memasang Aplikasi Antivirus di HP Android yang Jarang Diketahui

Juli 18, 2024 Last Updated 2024-07-18T04:53:27Z


Aplikasi antivirus mungkin sudah tidak asing lagi untuk pengguna laptop maupun komputer.


Namun, apakah memasang aplikasi antivirus di handphone (HP) Android benar-benar penting dilakukan?


Mengutip pernyataan laman pandasecurity.com, sumber virus terbesar saat ini terdapat pada sistem operasi Android.


Laman tersebut juga mengatakan setidaknya ada 900 ribu ancaman yang muncul dalam waktu kurang dari 12 bulan.


Oleh karenanya demi keamanan perangkat, memasang aplikasi antivirus di HP Android bisa jadi pertimbangan terbaik.


Dihimpun dari berbagai sumber, berikut setidaknya lima manfaat yang bisa didapat dari memasang antivirus di HP Android:


1. Melindungi HP dari Ancaman Malware


Malware atau malicious software menjadi musuh, baik pengguna HP, laptop, maupun komputer.


Disarikan dari berbagai sumber, malware merupakan perangkat lunak yang menyusup dan umumnya bersifat merusak.


Termasuk beberapa dari sekian jenis malware adalah Virus, Adware, Trojan dan Ransomware.


Ini menjadi alasan mengapa aplikasi antivirus perlu pula dipasang di HP Android.


Sebab beberapa jenis malware bisa merusak data, mencuri informasi pribadi atau bahkan mengganggu kinerja sistem.


Hadirnya aplikasi antivirus bermanfaat untuk bantu mendeteksi hingga menghapus malware yang menyerang HP Android.


2. Bantu Menjaga Keamanan Data Pribadi


Bukan hanya laptop dan komputer, pemakaian HP Android kini umum pula digunakan untuk menyimpan data pribadi.


Bahkan tidak jarang pengguna HP Android menyimpan data-data perbankan di perangkatnya.


Parahnya, serangan malware bukan hanya mampu merusak data yang tersimpan.


Namun beresiko pula mencuri data dan informasi pribadi pengguna.


Dalam hal ini, antivirus yang bisa pula berperan sebagai antimalware akan bantu menjaganya.


Dengan kata lain, hadirnya aplikasi antivirus akan bantu menjaga keamanan data pribadi dari pencurian dan pemakaian oleh oknum tidak bertanggung jawab.


3. Memblokir Pemasangan Aplikasi Berbahaya


Pengguna HP Android memang lebih luasa dalam hal pemasangan aplikasi.


Sebab pemasangan aplikasi di perangkat Android nyatanya bisa dilakukan tidak hanya lewat Google Play Store.


Namun perlu diingat, sebaiknya kebebasan ini jangan digunakan sembarangan.


Walaupun bisa memasang aplikasi dari sumber luar, pastikan aplikasi didapat dari sumber yang terpercaya.


Pasalnya melalui internet, saat ini banyak disebarkan aplikasi-aplikasi berbahaya yang bisa mengancam data pengguna.


Beruntung karena hadirnya aplikasi antivirus di HP Android dapat memblokir pemasangan aplikasi yang dianggap berbahaya tersebut.


4. Menjaga HP dari Koneksi WiFi yang Tidak Aman


Pemasangan aplikasi antivirus di HP Android banyak disebut pula bisa menjaga dari koneksi WiFi yang tidak aman.


Hal ini akan sangat berguna jika kamu merupakan tipe pengguna HP Android yang gemar terhubung WiFi Public.


Sebab tidak semua WiFi Public bisa digunakan dengan aman dan nyaman.


Pemakaian WiFi Public yang tidak jelas beresiko membahayakan informasi dan data pribadi pengguna.


Nantinya, antivirus akan memberi peringatan jika HP Android terhubung ke jaringan Wi-Fi yang tidak aman.


5. Bantu Meredam Serangan Phising


Phising mungkin tidak lagi terdengar awam di telinga pengguna gadget, khususnya HP Android.


Sebagai informasi, serangan phising merupakan tindakan untuk mendapatkan informasi sensitif pengguna.


Hal ini umum dilakukan dengan modus penyamaran untuk mengelabuhi sistem keamanan.


Namun dengan antivirus, sedikit banyak serangan phising di HP dapat diredam.


Sebab antivirus akan mendeteksi situs web atau pesan masuk yang bersifat phising agar pengguna dapat menghindarinya.


Itulah setidaknya lima manfaat dari memasang aplikasi antivirus di HP Android.


Bahkan, lima manfaat tersebut rasanya masih terbilang jarang diketahui oleh pengguna.


Terakhir sebagai catatan, sebaiknya pilih aplikasi antivirus dari developer terpercaya yang memang berkomitmen menjaga keamanan. 

×