Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Buat Warga Depok, Ini Ciri-ciri Apabila Meteor Melintas

Juni 24, 2024 Last Updated 2024-06-24T07:53:48Z


Media sosial diramaikan dengan kabar melihat meteor. Fenomena astronomi itu disebut terlihat di Depok pada Minggu (23/6) malam.


Fenomena itu belum bisa dipastikan kebenarannya, apakah itu meteor atau bukan.


Prof. Dr. Thomas Djamaluddin, Peneliti Ahli Utama Pusat Riset Antariksa Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), memberikan penjelasan bagaimana ciri meteor.


"Objek terang yang melintas dengan cepat. Arahnya lurus," kata Thomas saat dikonfirmasi, Senin (24/6).


Thomas belum bisa memastikan benda yang dilihat masyarakat benar meteor atau bukan. Sebab ia belum menerima laporan langsung dari masyarakat dalam bentuk foto atau video.


Meski begitu ia memastikan meteor ialah hal yang sangat mungkin terjadi.


"Meteor hal yang biasa karena di sekitar bumi banyak batuan sisa pembentukan tata surya," kata Thomas.


"Ketika batuan tersebut berpapasan dengan bumi, batuan tersebut terbakar di atmosfer. Warna meteor bergantung komposisi kimia yang terbakar. Warna hijau berasal dari unsur magnesium yang terkandung pada batuan meteor," jelasnya.

×