Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

AFC Jatuhi Sanksi utnuk Shin Tae-yong,Justin Hubner dan Ivar Jenner,Ini Penyebabnya

Juni 29, 2024 Last Updated 2024-06-29T00:43:12Z


Konfederasi Sepak Bola Asia atau AFC menjatuhi sanksi kepada pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong beserta dua pemain, Justin Hubner dan Ivar Jenner.


Sanksi berupa hukuman denda tersebut djatuhi lantaran Shin Tae-yong, Justin Hubner, dan Ivar Jenner dinilai sikap ketiganya tidak terpuji selama gelaran Piala Asia U23 2024.


Shin Tae-yong dihukum karena perkataannya selama konferensi pers setelah laga Timnas Indonesia vs Qatar.


Kala itu, laga berakhir dengan kemenangan Qatar 2-0 atas Timnas U23 Indonesia. Setelah laga selesai Shin Tae-yong memprotes keras keputusan wasit yang memimpin laga.


Kala itu, dua pemain Indonesia, Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta mendapat kartu merah dari wasit.


STY beberapa kali menyebut wasit memimpin laga dengan tidak adil dan banyak keputusannya merugikan Indonesia.


Buntut dari pernyataan itu, Shin Tae-yong kini diharuskan membayar 7.500 dolar Amerika Serikat (AS), setara Rp122,7 juta.


Pelatih asal Korea Selatan itu diharuskan membayar denda tersebut dalam tempo 30 hari sejak keputusan itu disampaikan pada Kamis (27/6/2024) kemarin.


Shin Tae-yong juga diperingatkan, jika mengulangi perbuatannya lagi, maka sanksi yang lebih berat akan menantinya.


Sementara itu, Justin Hubner didenda membayar 5.000 USD (Rp81,8 Juta). Pemain keturunan berdarah Makassar ini dihukum karena unggahan konten di media sosialnya.


Hubner membuat status di media sosial yang dinilai menghina Piala Asia U-23 hingga Federasi Sepak Bola Qatar (QFA).


Kala itu Hubner memberi ucapan kepada Qatar atas kemenangan yang didapatkan. Namun pemain yang kini bermain untuk Cerezo Osaka itu menambahkan emoticon badut.


"Selamat untuk Qatar U-23 yang telah memenangkan Piala Asia U-23," tulis Justin Hubner dengan menambahkan emotikon badut di stories akun Instagramnya, @justinhubner5, pada 16 April 2024.


Denda yang sama juga berlaku untuk Ivar Jenner. Gelandang Timnas Indonesia itu diharuskan membayar 5.000 USD (Rp81,8 Juta).


Ivar juga dihukum gegara unggahan di media sosialnya, juga berkaitan dengan laga Timnas Indonesia vs Qatar.


Lewat akun Instagramnya, @ivarjnr, Ivar mengunggah dua bendera Qatar dan lima emotikon badut melalui stories-nya.


Momen itu terjadi tak lama setelah ia dikartu merah oleh wasit pada menit ke-46 tatkala Timnas Indonesia U-23 berhadapan dengan Qatar U-23.


Ivar Jenner sempat menghapus stories itu dan membuat status yang baru dengan foto pemain Qatar U-23 yang pura-pura terguling sambil menunggu VAR.


"Denda harus diselesaikan dalam waktu 30 hari sejak tanggal Keputusan ini disampaikan sesuai dengan Pasal 11.3 Kode Disiplin dan Etika AFC," ungkap AFC.

×