Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Batal Diskusi di Muhammadiyah, Tagar Prabowo Gibran Takut Debat Menggema di X

November 25, 2023 Last Updated 2023-11-25T01:01:18Z



Tagar PrabowoGibranTakutDebat menjadi trending topic di media sosial X (dulu Twitter) pada Kamis, 23 November 2023. Berdasarkan penelusuran Tempo, tagar itu muncul setelah calon wakil presiden dari Koalisi Indonesia Maju, Gibran Rakabuming Raka, menyatakan batal hadir dalam acara Dialog Publik PP Muhammadiyah di Universitas Muhammadiyah Surabaya, Jumat hari ini, 24 November 2023.


Informasi itu dikonfirmasi oleh Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti. Dia mengatakan pihaknya mendapat informasi dari Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran perihal pembatalan itu.


“Saya mendapat informasi dari Mas Nusron Wahid sore ini. Mas @gibran_tweet tidak bisa menghadiri undangan Dialog Publik PP. Muhammadiyah dengan Capres-cawapres di @umsby, Jumat 24 November pukul 09.00-11.00,” ucap Mu'ti melalui akun X @Abe_Mukti dalam unggahannya, Kamis, 23 November 2023.


Prabowo-2


Mu’ti tidak menjelaskan lebih lanjut alasan Wali Kota Solo itu batal hadir di dialog publik. Tetapi, dia memastikan bahwa Prabowo akan tetap menghadiri acara tersebut. Dia juga menyayangkan ketidakhadiran Gibran pada kesempatan itu. “Dialog hanya akan dihadiri oleh Pak Prabowo. Sangat disayangkan,” kata Mu’ti.


Gibran Sebelumnya Dikonfirmasi Hadir


Sebelumnya, Abdul Mu’ti telah mengkonfirmasi bahwa pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut dua itu akan hadir di uji publik PP Muhammadiyah. Hal ini diungkapkan Mu’ti melalui unggahan di akun X pribadinya. “Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Jumat 24 November pukul 09.00-11.00 di Universitas Muhammadiyah Surabaya,” tulis Mu'ti dalam unggahannya, Jumat, 17 November 2023.


PP Muhammadiyah memang menggelar dialog publik untuk tiga pasangan capres-cawapres di tiga kampus milik mereka. Ketiga kampus tersebut adalah Universitas Muhammadiyah Surabaya, Universitas Muhammadiyah Jakarta, dan Universitas Muhammadiyah Surakarta.


Dialog Publik dengan pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar telah berlangsung pada Rabu, 22 November 2023 di Surakarta. Sementara dialog publik dengan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud Md, telah berlangsung Kamis, 23 November 2023 di Jakarta.


Di sisi lain, Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid mengatakan Muhammadiyah merupakan organisasi besar, sehingga jangan sampai yang hadir hanya wakilnya saja. “Harus kita tempatkan yang terhormat. Jangan sampai yang dateng hanya wakilnya. Kalau bisa orang nomor satu yang hadir,” ucap Nusron di Kemanggisan, Jakarta, Jumat 17 November 2023.


Nusron mengatakan, Prabowo tidak bisa hadir pada 21 November 2023 karena ada tugas negara. Dia harus bertemu Menteri Pertahanan, Perdana Menteri, dan Presiden Singapura. “Kami lagi negosiasi sama Pak Sekum PP Muhammadiyah,” kata Nusron.


Dia juga mengungkapkan Gibran tidak bisa menghadiri undangan pada 21 November 2023 lantaran harus mengikuti kegiatan lain. Menurut Nusron, PP Muhammadiyah memberikan batas waktu pelaksanaan uji publik sebelum masa kampanye dimulai pada 28 November 2023.


“Oleh Pak Mu'ti, dikasih waktu pokoknya yang penting sebelum masa kampanye," ujar Nusron menambahkan.


Reaksi Netizen


Absennya Gibran Rakabuming di acara Dialog Publik PP Muhammadiyah menimbulkan kekecewaan di kalangan netizen media sosial Indonesia, khususnya pengguna X. Warganet menilai bahwa tidak hadirnya Gibran dalam uji publik itu menandakan bahwa Wali Kota Solo tersebut takut untuk berdebat dan mempresentasikan gagasannya.


Hal itu pun membuat Tagar PrabowoGibranTakutDebat menggema di X hingga menjadi topik hangat yang ramai dibicarakan. Berikut beberapa reaksi netizen yang mengungkapkan kekecewaannya:


“Dialog Publik Muhammadiyah sejatinya menjadi ajang bagi Gibran untuk menepis tudingan ‘Cawapres Karbitan’. Dengan menunjukkan performa dalam mempresentasikan gagasan & ide2 kebangsaannya. Sayang tudingan itu benar adanya, karena Gibran tidak berani hadir # PrabowoGibranTakutDebat,” tulis seorang warganet dengan akun @Davin*******.


“Pantesan ada tagar #PrabowoGibranTakutDebat, Ntu Muhammadiyah lho, ormas terbesar ke-2 di Indonesia dengan 60 juta anggota, sekaligus ormas modern dan terkaya di dunia disepelekan begitu saja? Speechless!” ungkap @BosP****.


“Setelah tampil gugup & minder di Mata Najwa, cawapres karbitan akan absen di acara Dialog Publik yang diadakan oleh Muhammadiyah. Ternyata ada yang gemeter dan takut debat. Berarti tidak menghormati Muhammadiyah sebagai pengundang. Mentang2 anaknya Lurah #PrabowoGibranTakutDebat,” kata @Naan*****.[SB]

×